Lagi, Prodi Teknik Mesin menyelenggarakan workshop untuk meningkatkan dan mengembangkan kemampuan tenaga pendidiknya. Adalah workshop Speaking With Power dipilih menjadi tema pada salah satu program kerja PHKPS tahun 2017 kali ini. Mendatangkan trainer profesional David Pranata, seorang speaker, writer dan juga seorang dosen pada dua universitas di Surabaya.
Acara ini diikuti oleh dosen dari Prodi Teknik Mesin dan juga perwakilan dari prodi lain di UII dan dilaksanakan selama dua hari penuh pada 1-2 Agustus 2017. Dr. Risdiyono, kaprodi Teknik Mesin dalam sambutannya menyampaikan bahwa untuk dapat menyampaikan materi kuliah ataupun penelitian pada seminar-seminar nasional maupun internasional dengan baik tentu diperlukan pengetahuan tentang teknik-teknik dalam pembuatan materi presentasi dan skill dalam penyampaiannya, dengan acara ini diharapkan para dosen dapat lebih menginspirasi mahasiswa dan juga masyarakat luas.
Untuk mendukung proses pembelajaran yang interaktif ini digunakan ruang audiovisual 1.06 FTI UII. Dimana ruang ini dilengkapi dengan sound sistem yang memadai dan juga proyektor yang istimewa.
Pada pelaksanaannya workshop ini dikemas dengan konsep live yang menarik sekali, suasana begitu hidup dengan interaksi langsung peserta dengan mentor. Penyampaian begitu rapi dan tersusun sempurna dengan variasi permainan serta praktek yang membangkitkan semangat peserta workshop speaking with power ini.
Selama dua hari itu disampaikan secara mendalam tentang dasar-dasar teknik presentasi yaitu bagaimana cara menyusun sebuah konten presentasi yang memikat hati, mendesain slide presentasi yang memukau serta membawakan presentasi yang mampu memenangkan hati audiens.